Read more: http://ridhotawaka.blogspot.com/ http://ridhotawaka.blogspot.com/#ixzz4UGVIdzMv Under Creative Commons License: Attribution

Kamis, 27 April 2017

Rumah Koran, Sebuah Karya Hebat dari Pelosok Desa


Membangun masyarakat melalui karya yang luar biasa hebat telah di gagas dan dilaksanakan oleh Jamaluddin, S.Pd., MM. Dg Abu. Menurutnya masyarakat desa juga bisa mewujudkan kemajuan dan kemandirian. Dari ideologinya itulah sehingga ia mendirikan “Rumah Koran” yang sampai hari ini sudah sangat terkenal di Daerah bahkan beritanya sudah tembus di media skala nasional.


Pak Jamaluddin mengatakan bahwa masyarakat desa harus bebas dari buta aksara sehingga diperlukan wadah yang menghapus buta aksara di negeri ini, khususnya generasi muda di pelosok desa. Melalui Rumah Koran ini akan diwujudkan beberapa hal antara lain: 1) Petani bisa baca tulis, 2) Anak Petani bisa bahasa Arab dan Bahasa Inggris, 3) Petani bisa membaca al quran, 4) menekan jumlah anak putus sekolah dan pernikahan dini. Untuk mengenal lebih jauh Jamaluddin Dg. Abu, berikut ini adalah profil sederhananya:



Nama Lengkap
Jamaluddin S.P.d, MM.
Tempat/Tgl Lahir
Kanreapia 20 Agustus 1988.
Istri
Diana Jamal
Anak
Arsyana ReskianA Jamal.
Pendidikan
Pasca Sarjana UMI Jurusan. Manajemen Sumber Daya Manusia Pernah menjadi
Pengalaman Kerja
1.       Dosen di Stikip Mega Rezki Makassar.
2.       Guru di MTs, Wahyu Mandiri Sungguminasa Gowa.
3.       Pendiri LSM Gapoktan Butta Gowa
Hobby
Membaca dan Menginspirasi
Blog
http://jamaluddindgabu.blogspot.com


 
 

 

3 komentar: